Followers

Rabu, 15 Maret 2017

IAD 4

TUGAS IV
PERKEMBANGAN ALAM PIKIRAN MANUSIA & PROSESNYA

1. Sifat Unik Manusia

          Bumi tempat manusia hidup berisi dua macam makhluk :
·         Bersifat anorganis, disebut benda mati, tunduk pada hukum alam (deterministis) sehingga tidak memiliki perilaku.
·         Bersigat organis, disebut makhluk hidup, tunduk pada hukum kehidupan (biologis) sehingga memiliki perilaku.

Dibandingkan makhluk lain, jasmani manusia adalah lemah , tetapi rohani atau akal budi dan kemauannya sangat kuat. Manusia memiliki akal budi , dimana akal bersumber pada otak dan budi bersumber pada jiwa.

Perbedaan manusia dengan binatang (1992:4) :
·         Manusia dapat  berpikir (Homo Sapiens)
·         Manusia dapat  bekerja (Homo Faber)
·         Manusia dapat berbicara (Homo Longuens)
·         Manusia dapat hidup bermasyarakat dan berinteraksi (Homo Socius)
·         Manusia dapat berusaha (Homo Economicus)
·         Manusia berkepercayaan dan beragama (Homo Religius)

2. Rasa Ingin Tahu
          Manusia memiliki akal budi sehingga timbul rasa ingin tahu yang selalu berkembang, timbul pertanyaan karena keingintahuannya seperti apa sesungguhnya (know what), Bagaimana sesuatu terjadi (know how), dan mengapa demikian (know why) tentang segala sesuatu. Rasa ingin tahu ini mendorong manusia untuk memahami gejala-gejala ala, serta berusaha memecahkan masalah dan mengumpulkan pengetahuan, meningkatkan kemampuan mengingat dan berpikir, serta tukar menukar informasi.

Sumber : Harmoni, Ati. 1992. Pengantar IAD. Depok : Penerbit Gunadarma.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar